Minggu, September 12, 2010

Jadi Pasien IMF, Yunani Disuntik Lagi 2,57 Miliar Euro

Sabtu, 11/09/2010 15:07 WIB
Jadi Pasien IMF, Yunani Disuntik Lagi 2,57 Miliar Euro
Wahyu Daniel - detikFinance

Jakarta - Lembaga moneter internasional (International Monetary Fund/IMF) akan memberikan suntikan likuiditas kedua kepada Yunani sebesar 2,57 miliar euro sebagai paket penyelamatan ekonomi.

Pembayaran ini merupakan bagian dari rencana penyuntikan likuiditas sebesar 110 miliar euro (US$ 140 miliar) dari IMF dan Uni Eropa untuk membantu negara-negara Eropa mengatasi krisis utang yang menghancurkan dan membuat sektor keuangan Eropa menjadi rapuh.

Dari 110 miliar euro dana yang rencananya akan dikucurkan, Yunani akan mendapatkan 30 miliar euro atau US$ 38 miliar. Suntikan ini telah disetujui setelah Yunani berencana untuk memotong anggaran pengeluarannya.

"Pemerintah Yunani telah membuat awal yang kuat untuk memperbaiki ekonomi mereka, dan pelaksanaan program tersebut sudah mulai memberikan hasil," ujar Eksekutif IMF Murilo Portugal seperti dikutip AFP, Sabtu (10/10/2010).

Setelah dihadang badai krisis utang, ratusan ribu orang Yunani, terutama yang bekerja di sektor pelayanan sipil telah dipangkas pendapatannya.

Setelah pemerintahannya yang sosialis memutuskan untuk memotong gaji, bonus, dan pensiun mereka untuk menyelamatkan dana sosial yang kolaps.

(dnl/dnl)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar