Sabtu, November 06, 2010

Btel: Karyawan Telkom Bukan Urusan Kami

Kamis, 04/11/2010 17:38 WIB

Btel: Karyawan Telkom Bukan Urusan Kami
Achmad Rouzni Noor II - detikinet



Anindya Bakrie (depan/inet)

Jakarta - Direktur Utama Bakrie Telecom (Btel), Anindya Bakrie, mengaku tak mau ikut campur menanggapi resistensi yang ditunjukan Serikat Karyawan (Sekar) Telkom terkait penolakan rencana merger atau akuisisi unit bisnis Flexi dan Esia.

"Mereka bukan urusan kami. Bukan policy saya. Namun, apapun hasil dari konsolidasi ini harus menghormati kepentingan stakeholder, termasuk memikirkan kesejahteraannya," kata dia, di sela acara 'Hijau untuk Negeri' di Blitz Megaplex, Pacific Place, Jakarta, Kamis (4/11/2011)

Anindya menjelaskan, resistensi yang disuarakan karyawan Telkom juga bisa saja terjadi dan bergejolak di kalangan sumber daya manusia (SDM) di Bakrie Telecom. Namun gejolak resistensi coba terus diredam.

"SDM kita juga diterangkan. Konsolidasi ini bukan upaya untuk lay-off (pemutusan hubungan kerja) besar-besaran. Justru ini harusnya dilihat sebagai kesempatan untuk menunjukan kerja yang lebih keras," papar putra dari Aburizal Bakrie itu.

Terkait rencana konsolidasi yang kabarnya akan closing di akhir Desember 2010 ini, Anindya menolak untuk terlalu banyak berkomentar. Sebab, ini menyangkut dua perusahaan terbuka (Tbk) yang sahamnya banyak dimiliki publik.

"Masih dalam proses kesepakatan. Perjalanan masih panjang. Saya tidak bisa bicara banyak karena ini dua perusahaan publik raksasa," kata dia.

Bakrie Telecom dengan brand Esia saat ini memilik pelanggan hampir 14 juta. Sementara Flexi milik Telkom punya 16,2 juta pelanggan. Jika keduanya disatukan, kata Anindya, pihaknya bisa berhemat dalam mengalokasikan anggaran belanja modal.

"Tahun depan, rencananya kita akan mengalokasikan capex US$ 200 juta atau sekitar Rp 2 triliun dari internal cashflow untuk memperkuat jaringan. Itu jika masih stand alone. Tapi kalau sudah konsolidasi, harusnya ada penghematan lebih," tandas dia.
( rou / ash )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar